Halloween party ideas 2015

KUNJUNGAN KE GUA MARIA JATININGSIH

Google images
Gua Maria dalam Gereja Katolik berperanan penting dalam pertumbuhan iman umat. Di beberapa daerah, gua Maria menjadi tempat akhir mengatasi persoalan. Banyak orang berkunjung ke situ untuk berdoa. Saya sejak SD sudah mengenal yang namanya Gua Maria. Namun, bagi saya tempat itu tidak beda jauh dengan tempat doa lainnya seperti Gereja Katolik atau kapel.


Pada 16-18 Juli tahun 2011 yang lalu, saya bersama rombongan KMK Universitas Mercu Buana berkunjung ke Gua Maria Jati Ningsih, Yogyakarta. KMK merupakan singkatan dari Keluarga Mahasiswa Katolik. Kegiatan kunjungan ini bukan pertama-tama ke Gua Maria karena ada beberapa kegiatan lain yang berkaitan.


Pada saat itu, dua kali kami mengunjungi gua ini. Kami memang tinggal di sekitar kompleks gua ini. Sekitar 3-4 kilometer. Gua ini terletak di pinggiran Yogyakarta (sekitar 20 km ke arah Timur). Kegiatan pertama untuk berdoa rosario dan kedua untuk jalan salib. Kegiatan pertama dibuat pada sore hari. Suasananya adem karena banyaknya pohon yang tumbuh di kompleks gua ini. Suasana ini mendukung untuk berdoa, melepas kepenatan dalam otak. Kegiatan kedua dibuat pada sore juga tetapi pada pukul 3. Suasananya agak panas. Namun, teman-teman KMK masih semangat.

Saya berkunjung ke gua ini jauh sebelumnya yakni pada tahun 2006. Waktu itu, saya tinggal di Yogyakarta. Saya berkunjung ke sini bersama teman-teman, 16 orang. Kami mengayuh sepeda dari Yogyakarta. Capek tetapi mengasyikkan karena bersama-sama. Saat itu bertepatan dengan hari bersejarah di Yogya yakni gempa Yogyakarta tahun 2006.

* Semua foto: dokumen pribadi, kecuali foto ujung atas

Banyak orang berkunjung ke gua ini. Menurut seorang ibu yang bertugas membersihkan gua ini, setiap hari pasti ada pengunjung. Ada yang berdua, sendiri, berkeluarga, rombongan bis, dan sebagainya. Namun, yang paling banyak adalah ketika musim liburan, bulan Maria (Mei) dan bulan rosario (Oktober). Kapan pun ada kunjungan ke sana, Gua Maria ini memberi kesejukan hati dan pikiran bagi pengunjung. Banyak orang berkunjung untuk berdoa. Namun, ada pula yang sekadar melihat-lihat. Keinginan untuk berdoa kepada Bunda Maria kadang-kadang muncul dari mata. Melihat keindahan gua ini, pengunjung boleh jadi tertarik untuk berdoa. Selamat berkunjung. (bersambung)






CPR, 30/4/2012

Posting Komentar

  1. Nice blog, well presented, and well design even though you could do better by exploring other blogs.
    Anyway, keep on posting!

    BalasHapus
  2. Thanks...saya belum teralu mahir mengelola blog terutama membuat tautan dengan blog lain dan memasukan konten2 baru, semoga mas bisa membantu...di kali mendatang..terima kasih sudah mengunjungi blog ini, saya juga sudah melihat blog mas, menarik banget,..rupanya mas hobi jalan-jalan juga hehesalam kenal

    BalasHapus

Diberdayakan oleh Blogger.